Home / Badan Otonom / PC IPNU IPPNU Kota Pontianak Sukses Gelar LAKMUD

PC IPNU IPPNU Kota Pontianak Sukses Gelar LAKMUD

PONTIANAK – NU Khatulistiwa, Pembukaan Latihan Kader Muda dengan tema Mengukuhkan Dan Memperluas Eksistensi IPNU – IPPNU sebagai Regenerasi Nahdatul Ulama yang di gelar oleh PImpinan Cabang IPNU-IPPNU kota Pontianak di PP. Darul Faizin Jl.Petani Pontianak Barat 12-15 Desember 2019.

Menindak lanjuti pengkaderan Awal yakni Makesta, PCIPNU IPPNU Kota Pontianak gelar tahap kedua pengkaderan yakni (Lakmud) latihan kader muda

Kyai Rudi Abdullah Faiz selaku tuan rumah sekaligus pengasuh pondok pesantren Darul Faizin begitu mensuport dan menyambut baik atas di selenggarakannya kegiatan lakmud tersebut. Beliau mengatakan bahwa mengikuti organisasi merupakan tahap awal kesuksesan

“tidak satupun orang sukses di antara kita yang tidak memulainya dengan organisasi , kalian di ikutkan di kesempatan ini Alhamdulillah. mungkin saat ini belum terasa akan tetapi, suatu saat ketika umur sudah matang dan saat nya mengembangkan diri barulah manfaat organisasi akan sangat di rasakan ” tuturnya

Acara ini di buka langsung oleh ketua pimpinan cabang Nahdatul Ulama yaitu Drs.H.Ahmad Faruki beliau begitu memberikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan LAKMUD tersebut

“Pemuda hari ini pemimpin masa depan , lakmud itu adalah amanat , kader-kader dahulu sudah banyak yang menjadi orang hebat
Untuk itu kader kader saat ini harus memiliki semangat dan tekad yang kuat untuk mencari manfaat dan menebar kemanfaatan untuk masa depan yang cemerlang” ungkapnya.

Sementara itu Atika Hapsari selaku ketua PC IPPNU Kota Pontianak mengatakan ” latihan kader muda (LAKMUD) adalah tahap kedua setelah MAKESTA dengan tujuan untuk memperdalam pemahaman terkait ke-NUan, keaswajaan, kebangsaan ” Tukasnya (Bobi Azhari )

Check Also

Rais Syuriyah PWNU Kalbar Hadiri Pelantikan IPNU dan IPPNU Kabupaten Ketapang

Ketapang – NU Khatulistiwa, Pimpinan Cabang IPNU (Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama) dan IPPNU (Ikatan Pelajar …

Tinggalkan Balasan